Blogger.com paling banyak dikunjungi tahun 2008
Tahun 2008 sudah 6 hari berlalu, diiringi semakin banyaknya situs media/jejaring social. Lalu situs jejaring apakah yang paling banyak dikunjungi para netter pada tahun 2008.
Sebuah studi yang dilakukan oleh ComsScore telah merilis 20 puluh daftar situs media/jejaring social yang paling banyak dikunjungi selama tahun 2008 yang lalu. Menurutnya, layanan yang menawarkan tentang blog dan situs jejaring social masih menguasai pasar internet.
Blogger.com layanan blog andalan Google ini berhasil meraih posisi puncak, dengan jumlah visitor yang mencapai 222 juta dalam kurun waktu Januari sampai November.
Seperti yang dilaporkan TechCruch, Jumat (2/1/2009), jumlah visitor unik dari seluruh dunia ini merupakan peningkatan yang signifikan, karena bertambah 44 persen dari tahun lalu.
Sementara itu Facebook yang merupakan situs jejaring sosial pendatang baru yang paling sukses, meraih posisi kedua dengan total visitor sebanyak 200 juta. Dan yang berada di posisi ketiga, keempat dan kelima dengan perolehan jumlah pengujung 126, 114, & 87 diraih oleh Myspace, Wordpress, dan Windows Live Space.
Anda bisa melihat sendiri Top 20 besar Situs media sosial yang paling banyak dikunjungi versi ComsCore :
1. Blogger (222 juta)
2. Facebook (200 juta)
3. MySpace (126 juta)
4. Wordpress (114 juta)
5. Windows Live Spaces (87 juta)
6. Yahoo Geocities (69 juta)
7. Flickr (64 juta)
8. hi5 (58 juta)
9. Orkut (46 juta)
10. Six Apart (46 juta)
11. Baidu Space (40 juta)
12. Friendster (31 juta)
13. 56.com (29 juta)
14. Webs.com (24 juta)
15. Bebo (24 juta)
16. Scribd (23 juta)
17. Lycos Tripod (23 juta)
18. Tagged (22 juta)
19. imeem (22 juta)
20. Netlog (21 juta)
http://afifclever.blogspot.com/2009/01/bloggercom-paling-banyak-dikunjungi.html