Advertisement

Responsive Advertisement

Hillary Desak IAEA Periksa Lokasi Nuklir Iran

Hillary Desak IAEA Periksa Lokasi Nuklir Iran

Jumat, 25 September 2009 23:20 WIB |

PBB (ANTARA News/AFP) - Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) harus memeriksa fasilitas pengayaan uranium Iran yang baru dan Teheran harus melakukan tindakan-tindakan segera untuk menunjukkan bahwa program nuklirnya adalah untuk tujuan damai, kata Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton, Jumat.

"Ini satu tantangan nyata untuk masyarakat internasional," kata Hillary kepada wartawan di New York setelah Iran mengemukakan kepada IAEA negara itu akan memiliki fasilitas pengayaan uranium kedua yang sedang dibangun.

Pengungkapan Iran itu dibuat persis pada saat enam negara besar dunia dan Iran bersiap-siapa untuk melakukan perundingan 1 Oktober.

"Fasilitas ini memperkuat pikiran kami tentang perlunya Iran melakukan perundingan yang serius dengan kami pada 1 Oktober dan melakukan tindakan-tindakan segera untuk menunjukkan bahwa program nuklirnya benar-benar untuk tujuan damai," katanya setelah melakukan pertemuan dengan menteri luar negeri Belgia.(*)

COPYRIGHT © 2009
http://www.antaranews.com/berita/1253895623/hillary-desak-iaea-periksa-lokasi-nuklir-iran